12 November 2023

Rekomendasi Perumahan Terbaik di Balikpapan, Cluster Nordville di Grand City Balikpapan

Gerbang grand City

Sejak ditetapkannya Kalimantan Timur sebagai daerah Ibu Kota Nusantara (IKN) yang baru. Provinsi ini terus berbena, berusaha untuk dapat menopang semua kebutuhan pembangunan IKN ini. Masyarakat Kalimantan Timur menyambut baik dan sangat mendukung rencana besar ini.

Pemindahan ibukota yang baru kelak nantinya aakan mendatangkan banyak keuntungan bagi daerah ini sendiri, mulai tersedianya lapangan pekerjaan, sandang dan pangan bagi para pekerja serta pemenuhan kebutuhan lainnya yang akan berdampak pada peningkatan roda ekonomi daerah Kalimantan Timur.

Kota Balikpapan sangat terdampak pada Pembangunan IKN, karena daerah ini merupakan daerah yang sangat strategis sejak zaman dahulu. Balikpapan menjadi tujuan kedatangan bangsa lain untuk mengelola sumber daya alam yang ada didaerah ini. Minyak bumi adalah salah satunya.

Kota Balikpapan terus berbenah untuk bisa menjadi daerah penyangga Ibu Kota Nusantara nantinya kelak. Pembangunan fasilitas penunjang  serta beberapa proyek strategis nasional lainnya terus dikebut penyelesainnya.

Hal utama dalam pemenuhan penunjang Pembangunan IKN kelak adalah tersedianya berbagai macam fasilitas dikota Balikpapan. Seperti tersedianya perumahan, kawasan ekonomi terpadu dan fasilitas penunjang lainnya. Kota ini pun terus kebanjiran investasi sebagai daerah penunjang pembangunan IKN yang baru.

Sinar Mas Land sebagai pengembang properti yang sudah memiliki pengalaman puluhan tahun dibidangnya turut andil dalam membangun kebutuhan perumahan yang modern di Kota Balikpapan. Sinar Mas Land memiliki beberapa proyek properti strategis di Kota Balikpapan, salah satunya adalah membangun perumahan Grand City Balikpapan, yang merupakan perumahan dengan konsep hunian modern pertama dan terlengkap dari segi fasilitas di Kalimantan Timur.

Grand City Balikpapan di bangun diatas tanah dengan luas ratusan hektar, menerapkan kawasan asri yang hijau  “Experience Nature in Vibrant City” membuat Grand City Balikpapan menjadi kawasan perumahan yang menyatu dengan alam.

Kawasan hijau di tengah kota

Konsep hunian perumahan keluarga modern yang nyaman karena berada di pusat kota dengan fasilitas penunjang menyatu langsung dengan perumahan Grand City Balikpapan. Fasilitas penunjang yang lengkap menjadikan nilai tambah yang lebih untuk menjadikan Grand City Balikpapan sebagai investasi yang sangat menguntungkan di daerah penyangga Ibu Kota Nusantara saat ini.

Beberapa faslitas penunjang yang menjadikan Grand City Balikpapan layak untuk dipilih seperti lokasi strategis, sarana pendidikan,pusat kesehatan, sarana olahraga, sarana rekreasi dan bermain, tempat ibadah, tempat bisnis dan komersil, keamanan disetiap pintu kluster

Fasilitas-fasilitas diatas tadi merupakan wujud nyata kepedulian Grand City  Balikpapan pada penyedian perumahan yang menerapkan konsep Livable City. Dimana dengan konsep livable city ini menjadikan sebuah perumahan yang sangat layak huni. Grand City Balikpapan memberikan kenyamanan kepada setiap penghuninya melalui fasiltas yang disediakan.

Nordville, Luxury in Modern Living

Nordville merupakan salah satu Kawasan hunian terpadu di Grand City Balikpapan. Menghadirkan konsep perumahan yang tetap mempertahankan kawasan hunian hijau yang menyatu dengan alam. Nordville hadir dengan hunian yang lebih luas sehingga penghuninya dapat dengan leluasa beraktivitas.

Rumah Contoh Nordville

Nordville memiliki keunggulan yang banyak, selain tipe rumah yang lebih luas juga memiliki tanah yang luas. Kawasan ini dilengkapi dengan Mini Theme Park, Green Corridor di dalam area cluster serta jogging track di sekitar cluster sendiri yang mampu menjadikan kehidupan setiap penghuninya lebih sehat dan bahagia

Grand City Balikpapan sangat memperhatikan segi keamanan bagi setiap penghuni perumahannya, di Kawasan Nordville ini juga dilengkapi sistem keamanan yang ketat.

Keamanan menjadi prioritas utama, setiap pintu masuk di jaga oleh pihak keamanan sepanjang waktu. Tidak semua orang bebas keluar masuk tanpa menunjukkan kartu pengenal serta kebutuhan kunjungannya.

Nordville memiliki tiga tipe yaitu

a.   a. Tipe 172/200
b. Tipe 117/128
c. Tipe 88/105

Dengan berbagai fasilitas dan kemudahan yang diberikan pengembang kepada pembeli pastinya ini sudah sangat sesuai. Perumahan mana lagi yang akan memberikan segala kenyamanan dalam satu kawasan selain di Grand City Balikpapan

Nordville dengan tipe 88/105 sampai tipe 172/200 ditawarkan mulai harga 1,7 Milyar sampai 3 Milyar. Mahal? Belum tentu. Karena melihat spesifikasi dari rumahnya yang menggunakan bahan serta perabotan yang bagus.

Grand City Balikpapan memberikan berbagai macam kemudahan bagi para calon pembelinya. Seperti skema kredit kepemilikan rumah yang bisa dibicarakan dengan tim pemasarannya. Untuk keterangan lebih lanjut mengenaik tipe rumah, harga serta fasilitas apa saja yang akan kita dapatkan bisa mendatangi langsung atau menghubungi Marketing Office Grand City Balikpapan.

Marketing Office Grand City Balikpapan

Marketing Office sendiri berada di lokasi yang mudah di jangkau, kita akan di berikan informasi yang lengkap mengenai rumah yang akan kita pilih dan fasilitas apa saja didalamya. Di disini juga kita bisa melihat langsung rumah contoh yang kita inginkan. Melihat dengan detail setiap tanah dan bangunan yang akan kita beli.

Dengan banyaknya kelengkapan fasilitas yang dimilikinya wajar jika Grand City Balikpapan menjadi pilihan utama dalam berinvestasi perumahan terbaik di Balikpapan.





Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Abdul Mutalib (@abd.mutalib99)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar